UNAS Kirimkan Empat Mahasiswa Magang di Jepang Selama Satu Tahun

Jakarta (UNAS) – Universitas Nasional melalui Kantor Kerjasama Internasional mengirimkan empat mahasiswa ke Jepang untuk program magang selama satu tahun di Hotel 385, Okinawa, Jepang. Adapun mahasiswa tersebut ialah Utari Nur Aisyah dan Tengku Maulidia dari Program Studi Pariwisata, serta Ariq Gatama dan Dhandy Aditya Wibowo dari Program Studi Sastra Jepang pada 20 Februari mendatang.

Sebelum keberangkatan mereka diberikan pembekalan berupa Hospitality dan Kebudayaan di Jepang pada Selasa (14/2). Dalam pembekalan Pre-Departure, Kepala Divisi Kerjasama Luar Negeri KKI Unas, Dra. M.A. Inez Saptenno, M.Li., menyampaikan bahwa diberikannya pembekalan bertujuan untuk mengarahkan mahasiswa agar siap dalam menghadapi kehidupan di Jepang.

“Ini merupakan kesempatan yang baik untuk kalian, dimaksudkan untuk memperkuat mental kalian dan pengenalan tentang hospitality yang harus kalian lakukan pada saat kerja di hotel. Dalam kesempatan persiapan ini juga supaya kalian bisa cepat menyesuaikan diri dengan kebudayaan Jepang” katanya di Lab Pariwisata Blok 1 UNAS.

Dalam kegiatan pembekalan diisi oleh Ardi Mulasari, S.Pd, M.Pd., tentang hospitality di hotel Resepsionis, Porter, Housekeeper, Valet dan Bell Attendant. Ia juga mengingatkan kepada mahasiswa yang akan magang ke Jepang untuk bersikap jujur dan mengalah.

“Intinya jujur harus diutamakan, bersikap jujur dan disiplin apalagi di Jepang sangat disiplin orang-orangnya. Selain jujur juga harus mengalah, karena kalian sifatnya magang, magang adalah belajar jadi harus tanamkan rasa mengalah dan kompak” paparnya.

Selain diberikan wejangan, mahasiswa juga diajak room tour ke Lab Kamar Hotel Pariwisata untuk diajarkan cara memasang dan membersihkan sprei.

Sementara itu, pembekalan kedua diberikan oleh Dra.Ucu Fadhilah, M.Hum. Beliau menceritakan pengalamannya ketika berada di Jepang dan mengingatkan mahasiswa untuk bersikap sopan serta disiplin dalam melaksanakan program magang. “Sopan santun yang paling utama juga harus diutamakan, terkadang yang menurut budaya kita sudah sopan justru bisa menyinggung mereka. Sering bertanya kalau tidak tahu jangan sampai melakukan hal yang kita tidak tahu ternyata itu malah akan menimbulkan masalah. Bawa bumbu atau makanan instan yang kalian suka karena belum tentu di minggu pertama kalian akan suka dengan makanan Jepang dan tentunya harus jaga kesehatan, bawa vitamin yang kalian memang cocok”, pungkasnya di Ruang Korean Corner.

Dalam program yang mengirimkan masahasiswa ke jepang ini dibagi menjadi dua batch, ini merupakan batch pertama yang diikuti oleh dua mahasiswa Program Studi Pariwisata dan dua mahasiswa Program Studi Sastra Jepang. Keempat mahasiswa tersebut apakan mengikuti hospitality program selama satu tahun di Hotel 385, Okinawa, Jepang.

Sumber : https://www.unas.ac.id/berita/unas-kirimkan-empat-mahasiswa-magang-di-jepang-selama-satu-tahun/

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

fifteen − seven =

Scroll to Top